Home » » Tehnik Dasar Main BASKET Lengkap

Tehnik Dasar Main BASKET Lengkap

Written By Unknown on Minggu, 16 Februari 2014 | 18.25

TEHNIK DASAR DALAM PERMAINAN BOLA  BASKET
Jika kemarin kemarin udah posting tentang sejarah permainan, aturan dasar permainan, Aturan tambahan Permainan Bola Basket sesuai dengan Standart Internasional, dan tentunya perlengkapan Yang dibutuhkan. Berikut Ulasan Lengkap mengenai Cara Dasar Atau Tehnik Dasar Permainan Bola basket,  dari sini sobat sudah bisa main basket sesuai aturan, trus soal keperluat alat dan bahan yang di butuhkan saya akan posting di artikel selanjutnya
A.     Passing
Passing atau operan adalah memberikan bola ke kawan dalam permainan bola basket.
Macam – macam passing :

1.        Bounce Pass
Bounce artinya memantul. Maka bounce pass adalah memberikan bola ke kawan dengan cara dipantulkan ke tanah. teorinya adalah memantulkan ke tanah dengan titik pantul 2/3 jarak kita ke target kawan.
2.        Chest Pass
Chest artinya dada. Chest pass adalah memberikan bola ke kawan dengan cara di passing tepat diarah depan dada. kelebihan chest pass adalah lebih cepat, lebih kuat untuk mencapai kawan. cocok untuk team dengan tipe quick passing.
Image and video hosting by TinyPic
Bounce and Chest Pass
3.      Overhead pass
Overhead artinya diatas kepala. Overhead pass adalah memberikan passing ke kawan dengan memegang bola diatas kepala, lalu lemparkan. overhead pass biasa digunakan pada team dengan tipikal wall center. maksudnya center maupun pemain dengan badan tinggi yang memiliki matchup lawan yang lebih kecil. maka overhead pass sangat berguna.

Image and video hosting by TinyPic
4.Baseball Pass
Passing yang jika dilihat caranya mirip dengan orang melempar bola baseball ataupun bola rugby. biasanya digunakan untuk long passing dalam fastbreak.
Image and video hosting by TinyPic
5.   Jump Pass
Maksudnya adalah gini, mungkin pernah lihat pemain yang seperti akan melakukan shooting jump shoot, namun tiba tiba dia memberikan passing ke kawan. teknik ini sangat tidak dianjurkan, karena biasanya akan terkena blok, tercuri, maupun salah passing yang mengakibatkan turnover.
6.    Blind Pass
Blind alias buta, so blind pass bisa disebut juga sebagai no look pass.

Image and video hosting by TinyPic
blind pass
7.   Behind the Back Pass
Passing ke belakang. Ya sesuai namanya passing ini diberikan kepada kawan dibelakang kita tanpa kita harus memutar tubuh. Jadi passing sambil membelakangi kawan.
Image and video hosting by TinyPic
8. Elbow Pass Passing tingkat sulit, memberikan passing menggunakan sikut. Biasa diperagakan dalam freestyle basketball. Namun dalam basket resmi, passing model ini sangat riskan. Lihat di sini

9. One-hand Push/Shoulder Pass, adalah operan yang dilakukan hanya dengan menggunakan satu tangan dengan persiapan operan yang cepat. Poin utama dari operan ini adalah ketepatan tekukan siku ketika melakukan operan.

Image and video hosting by TinyPic
10. Hand Off Pass, adalah operan yang dilakukan tanpa melakukan lemparan. Pada teknik operan ini biasanya pemain langsung memberikan bola kepada penerima bola dengan melakukan blok pada lawan.

  11. Hook Pass, yaitu teknik operan yang menggunakan satu lengan si pelempar. Teknik operan seperti ini biasanya dilakukan setelah pemain melakukan lompatan dan biasanya ditujukan untuk mengubah arah serangan.

Image and video hosting by TinyPic
12. Underhand Pass, yaitu operan yang dilakukan dari bagian bawah lawan. Sebelum melakukan operan ini biasanya pemain melakukan gerakan shooting tipuan agar lawan melakukan blok sehingga bagian bawah lawan terbuka.

B.Dribble

Dribble dalam permainan bola basket adalah cara membawa atau menggiring bola dengan memantulkan bola ke lantai. Bola dipantulkan dengan cara telapak tangan mendorong bola ke lantai bukan memukul bola. Lengan dan Jari lemas tidak perlu kaku.
Macam-macam dribble : 
  •  Change of pace dribble = Dribble ini adalah yang paling umum dalam bola basket dan digunakan untuk membuat pemain bertahan berfikir bahwa pelaku dribble akan memperlambat atau mempercepat tempo dribble.

  • Low or control dribble  Dribble ini dilakukan setiap kali pemain dijaga dengan ketat. Tipe dribble ini hanyalah menjaga bola agar tetap rendah dan terkontrol. Bola di- dribble di sisi tubuh, jauh dari pemain bertahan. Telapak tangan yang mendribble bola diusahakan agar tetap berada di atas bola.

  • High or speed dribble
    Ketika pemain berada di lapangan terbuka dan harus bergerak secepatnya dengan bola, maka ia akan menggunakan dribble ini. Ketika berlari dengan cepat, pemain akan mendorong bola di depannya dan membiarkannya melambung ke atas setinggi pinggulnya. Tangan yang mendribble tidak berada di atas bola melainkan di belakang bola. 
  •  
  • ingat link diatas adalah link menuju artikel seputar sejarah, aturan dasar, perlengkapan yang dibutuhkan, dan Aturan Tambahan Sesuai Standart international Dalam Permainan bola Basket so kalo butuh tinggal klik aja. disini nantinya juga akan posting daftar klub NBA, dan profil pemain Top Lainya.
Sebenarnya Masih Ada  4 Point Lagi Bagian Dari Tehnik Dribling  dan Tehnik Dasar Permainan Bola Basket Yang Ke Tiga Adalah Shooting  Namun Karena Jari Rasanya Pegel And Lagi Ada Kerjaan Mendadak Yah Terpaksa Ini Dulu Saya Posting.  Lanjutanya Nanti Sore Atau Kapan Waktu Di Sambung Di Jamin Pasti Dilanjutin kok. Thank dah berkunjung di share atau one g+ juga gak masalah syukur kalo mau ninggalin coment and url sobat 
Share this article :

2 komentar:

  1. Rupanya ada beberapa teknik basket yang masih perlu sy pelajari.thx tipsnya bermanfaat.

    BalasHapus
  2. terlalu banyak teknik bola basket yang harus dipelajari, namun tetap menarik permainannya.

    BalasHapus

join sekarang cara smart trading modern

Translate

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. WORLD SPORT - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger